RANCANGAN SISTEM INFORMASI POIN PELANGGARAN PADA SMA BUDI MULIA CILEDUG DENGAN MENGGUNAKAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK

  • Kevina Tanuwijaya Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
  • Lauw Lihin Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
Keywords: Sistem Informasi Poin Pelanggaran, Microsoft Visual Studio 2008, My-SQL, Unified Modeling Language, SMA Budi Mulia Ciledug

Abstract

Di setiap sekolah pasti ada Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) setiap harinya. Agar kegiatan berjalan lancar maka sekolah membuat peraturan atau tata tertib sekolah baik tertulis atau lisan. Bagi siswa yang melanggar maka siswa harus menerima konsekuensi dari perbuatannya tersebut. Hukuman poin merupakan suatu kebijakan dari sekolah untuk menghindari hukuman fisik yang dapat membuat anak menjadi trauma. Pencatatan poin pelanggaran di SMA Budi Mulia Ciledug yang belum terkomputerisasi membuat poin siswa terkadang lupa atau belum terupdate di buku poin siswa serta sering hilangnya data-data poin siswa karena penyimpanan laporan poin yang belum tertata dengan baik. Berdasarkan masalah tersebut maka dibuatlah Sistem Informasi Poin Pelanggaran pada SMA Budi Mulia Ciledug menggunakan Microsoft Visual Studio 2008 sebagai sistem dan database My-SQL sebagai tempat penyimpanan yang diharapkan dapat membantu memberikan jalan keluar bagi masalah yang sedang terjadi dalam proses pencatatan poin pelanggaran siswa di SMA Budi Mulia Ciledug serta membantu kinerja sekolah menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-07-02
How to Cite
[1]
K. Tanuwijaya and L. Lihin, “RANCANGAN SISTEM INFORMASI POIN PELANGGARAN PADA SMA BUDI MULIA CILEDUG DENGAN MENGGUNAKAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK”, IDEALIS, vol. 1, no. 3, pp. 39-44, Jul. 2018.
Section
Table of Content