ANALISA DAN DESAIN SISTEM INFORMASI PENJUALAN BAHAN/BARANG BANGUNAN PADA TB. SINAR MATRIAL BERBASIS OBJECT ORIENTED
Abstract
Perkembangan teknologi dan informasi yang maju dan pesat ini, sangat diperlukan kecepatan dan keakuratan dalam mendapatkan informasi, sehingga memudahkan pengambilan keputusan. Informasi yang akan dibutuhkan harus berguna bagi yang membutuhkan, sehingga informasi tersebut dibutuhkan dapat disajikan dengan cepat dan tepat. TB. SINAR MATRIAxL adalah badan usaha yang bergerak dalam bidang penjualan bahan/barang bangunan. TB. SINAR MATRIAL berlokasi di Jalan Pondok Bahar No. 12C, Tanggerang. Saat ini TB. SINAR MATRIAL sangat membutuhkan sistem informasi yang akurat dan tepat, cukup untuk membantu sistem penjualan dikarenakan pengolahan data yang belum terstruktur dengan baik sehingga mempunyai banyak kelemahan, seperti arsip nota yang terancam hilang dikarenakan tempat penyimpanan kurang baik dan arsip digunakan juga sebagai surat jalan, pembuatan laporan terlambat disebabkan pengumpulan arsip yang tidak tertata rapih, laporan kurang akurat dikarenakan sering terdapat arsip nota yang hilang. Selain membutuhkan waktu yang cukup lama, keakuratan informasi juga meragukan karena kesalahan yang memungkinkan dilakukan oleh manusia. Untuk mengatasi permasalahan diatas, penulis menggunakan Unified Modeling Language untuk menganalisa dan membuat rancangan sistem usulan, bahasa yang digunakan antara lain VB.NET dan MySQL sebagai database. Dengan adanya sistem usulan ini, diharapkan pengolahan data yang ada pada TB. SINAR MATRIAL bisa tersimpan rapih dan terstruktur dengan baik.