RANCANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI FITNESS DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK STUDI KASUS : RYAN FITNESS

  • Rinaldi Ginting Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
  • Lis Suryadi Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
Keywords: Sistem Informasi, Administrasi, unified modeling language, Microsoft Visual Studio 2008, MySQL

Abstract

Informasi adalah hal yang sangat penting dan menjadi kebutuhan pokok bagi perkembangan suatu perusahaan atau instansi. Informasi yang cepat, tepat dan akurat tentunya menjadikan perusahaan atau instansi lebih baik dalam hal pelayanan. RYAN FITNESS merupakan salah satu instansi yang bergerak dalam bidang penyewaan alat . Dalam Pengelolaan sistem informasi administrasi pengelolaan di Ryan Fitness masih menggunakan sistem yang belum terkomputerisasi dan dilakukan secara manual, dengan masih mengandalkan pencarian arsip-arsip untuk mendapatkan informasi mengenai data administrasi. Dengan sistem yang berjalan saat ini menghambat terhadap kebutuhan data yang seharusnya tersedia dengan cepat, tepat dan akurat. Untuk mengatasi beberapa masalah tersebut, penulis mengusulkan “Rancangan Sistem Informasi Administrasi Pengelolaan pada RYAN FITNESS Dengan Menggunakan Metodologi Berorientasi Obyek”. Adapun tujuan dalam penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui sistem berjalan , membuat perancangan sistem informasi, mengimplementasikan sistem informasi dan pengujian program yang terbatas pada sistem administrasi. Sistem yang akan dibangun berbasis desktop dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 2008 dan database MySQL. Dengan mengimplementasikannya sistem informasi administrasi ini diharapkan dapat memudahkan resepsionis dalam melaksanakan tugas, sehingga membantu mencapai hasil kerja yang maksimal dan dapt menunjang informasi yang cepat dan akurat.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-05-02
How to Cite
[1]
R. Ginting and L. Suryadi, “RANCANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI FITNESS DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK STUDI KASUS : RYAN FITNESS”, IDEALIS, vol. 1, no. 2, pp. 213-218, May 2018.
Section
Table of Content

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>