ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN PADA PANGKALAN GAS ELPIJI SUHARTONO BERBASIS OBJECT ORIENTED

  • Hisbullah Huda Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
  • Grace Gata Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
Keywords: Gas elpiji, Penjualan, Suhartono, Pangkalan

Abstract

Pangkalan Gas Elpiji Suhartono merupakan perusahaan yang bergerak dibidang penjualan gas elpiji. Perusahaan ini awalnya berdiri pada tahun 2008 dengan nama “Mandiri Gas”. Kemudian pada tahun 2011 perusahaan merubah namanya menjadi “Pangkalan Gas Elpiji Suhartono”. Dalam menjalankan operasional penjualan gas elpiji, Pangkalan gas epiji melakukan banyak pekerjaan seperti mendata jumlah gas yang akan di jual, mendata jumlah konsumen, melakukan transaksi penjualan serta membuat laporan-laporan yang dibutuhkan oleh pemimpin, dimana dalam menjalankan pekerjaannya tersebut, karyawan kadang menemukan kesulitan dan kesalahan, misalnya kesulitan mencari data, proses pendataan yang memakan waktu lama, terjadinya redudansi data, salah perhitungan jumlah harga jual, penyimpanan data yang kurang aman dan proses pembuatan laporan yang kurang efektif. Dalam memecahkan masalah Peneliti menggunakan Fishbone Diagram untuk mengetahui penyebab dari suatu permasalahan. Untuk menunjang proses bisnis di perusahaan ini dibuatkan sistem terkomputerisasi yang dapat menyelesaikan masalah tersebut. Dengan menggunakan metode Berorientasi Obyek Peneliti membuat aplikasi ini menggunakan VB.NET dan untuk Database menggunakan MySQL. Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan dalam membuat laporan berdasarkan periode yang ditentukan, disediakan media penyimpanan yang berupa Database sehingga data lebih aman, terdapat adanya fitur untuk memperbaharui stok barang serta melihat data dan jumlah stok yang ada di gudang.

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-09-03
How to Cite
[1]
H. Huda and G. Gata, “ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN PADA PANGKALAN GAS ELPIJI SUHARTONO BERBASIS OBJECT ORIENTED”, IDEALIS, vol. 1, no. 4, pp. 313-319, Sep. 2018.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>